Posted by : About Iqbal Rabu, 18 Juni 2014


Hai sobat blogger, kali ini penulis akan memberikan tutorial cara membuat creative cv. Nah pasti sobat blogger juga sudah tahu sebelumnya apa itu CV. Tapi yang belum tahu akan penulis jelaskan. CV atau Curriculum Vitae adalah daftar riwayat hidup yang berisikan tentang data pribadi, riwayat pendidikan, kemampuan yang dikuasai hingga portofolio dari si pembuat CV tersebut. Nah, karena sobat blogger sudah tahu apa itu CV, maka langsung saja kita membuatnya. Kali ini penulis ingin membuat creative CV dengan desain yang sedang populer dan penulis sukai saat ini, yaitu Flat Design.


  • Klik Start, Pilih Adobe Photoshop.


  • Setelah terbuka tekan CTRL + N pilih International Paper dan pilih ukuran kertas yang diinginkan (disini penulis menggunakan kertas ukuran A4).

  • Setelah muncul workspace ukuran kertas A4, tekan CTRL + Shift + N maka akan muncul tampilan window baru untuk membuat layer baru dan klik OK.

  • Kemudian tekan CTRL + A dan akan muncul layer yang terpilih seperti garis-garis putus.

  • Kemudian klik kanan pada layer yang terpilih dan pilih Fill.

  • Kemudian pada combobox yang ada pilih Color dan ganti sesuai dengan keinginan sobat blogger.

  • Setelah warna nya terpilih, maka background dari kertas tersebut akan berubah warnanya.

  • Disini karena penulis telah membuat assets untuk iconnya, maka buka assets yang telah pernah dibuat dan pilih dan drag n drop masing-masing assets sesuai tempatkan sesuai dengan keinginan sobat blogger.

  • Untuk drag n drop nya pilih window dan pilih 2 up-vertical.

  • Untuk penggunaan font disarankan menggunakan font Segoe UI dengan pilihan Light.

  • Untuk ukuran font Header CURRICULUM VITAE dan nama sobat blogger yaitu 24.

  • Untuk ukuran font Header Caption menggunakan ukuran 18.

  • Untuk ukuran font datanya menggunakan ukuran 12.

  • Disarankan untuk font menggunakan warna hitam agar tidak bertabrakan warnanya dengan background.

  • Apabila sobat blogger mempunyai assets yang bagian nya ingin dihilangkan (seperti assets penulis yang berbentuk bulat), maka seleksi terlebih dahulu assets yang diinginkan dengan bentuk bundar, kemudian tekan CTRL + Shift + I dan pilih Magic eraser tool untuk menghapus frame dari assets tersebut dan akhirnya assets tersebut berbentuk bundar.

  • Apabila sobat blogger merasa kesulitan untuk menempatkan assetsnya, maka gunakan grideline dengan menekan CTRL + ‘

  • Dan Apabila sobat blogger ingin me-resize assets agar ukurannya constraint, maka tekan CTRL + T pada assets yang diinginkan dan sambil me-resize tekan Shift + T.

  • Dan berikut ini adalah contoh hasilnya yang telah dibuat : 

  • Setelah creative CV nya jadi, maka tekab CTRL + Shift + T dan simpan pada direktori yang diinginkan.

  • Setelah itu pilih ukuran nya 12 dan Maximum.

  • Oh iya, penulis juga telah membuat beberapa creative CV yang telah dibuat sebelumnya :





{ 1 komentar... read them below or add one }

  1. Bikin asset nya gmn yaa? Amatir banvet nih, jadi gak ngerti -..-

    BalasHapus

About Author

Foto saya
IT Student | EDM Enthusiast | Likes Interior Design and Graphic Design | I Also Writing Articles of Games at http://cyberlineteam.com/category/it/game/ | Personal Website : miiqbalrama.hol.es

PageViews

- Copyright © BeOneOfHeroes -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -